Top Ad 970x250

Cara Mudah Mengatasi Sakit Gigi Berlubang

Cara mengatasi sakit gigi berlubang boleh dibilang susah-susah gampang. Kenapa? Jika gigi berlubang masih baru dan tidak terlalu parah, maka melakukan perawatan dirumah mungkin masih bisa dilakukan. Namun, jika sudah kronis atau sebagian besar sudah habis dimakan bakteri, maka jalan terakhir adalah mencabut gigi tersebut.

Nah, sebelum gigi Anda mengalami masalah yang terlalu serius karena masalah gigi berlubang, ada beberapa cara mengatasi sakit gigi berlubang untuk mencegah sakit sementara sebelum Anda pergi berobat ke dokter gigi untuk mendapatkan perawatan yang permanen. Selengkapnya bisa Anda simak dibawah ini.

1. Menggunakan Bawang Putih

Bumbu dapur yang satu ini memang dikenal sangat ampuh untuk mengatasi sakit gigi berlubang. Hal tersebut, karena bawang putih memiliki sifat sebagai antibiotik sehingga sangat ampuh untuk membasmi kuman penyebab sakit gigi. Cara mengaplikasikannya, tumbuk beberapa bawang putih dan juga sedikit garam. Sumbat bagian gigi yang bolong dan tutup dengan kapas.

2. Menggunakan Bawang Merah

Selain bawang putih, bawang merah juga dikenal memiliki sifat antibiotik yang dipercaya sangat ampuh untuk membasmi kuman pada gigi berlubang. Tumbuk bawang merah dan oleskan pada bagian gigi yang berlubang. Lakukan selama beberapa kali hingga rasa sakit yang sedang Anda alami mulai hilang.

3. Menggunakan Minyak Cengkeh

Cara mengatasi sakit gigi berlubang berikutnya adalah dengan menggunakan minyak cengkeh. Caranya, oleskan minyak cengkeh pada bagian gigi yang sakit menggunakan kapas. Untuk mendapatkan minyak cengkeh, Anda bisa membelinya di toko obat terdekat di tempat Anda.

4. Menggunakan Merica

Rempah-rempah yang satu ini memang dikenal memiliki rasa yang pedas. Namun dibalik rasanya yang pedas tersebut, merica ternyata juga sangat ampuh untuk mengatasi sakit gigi berlubang. Caranya, buat merica menjadi pasta dengan sedikit campuran garam. Oleskan pasta tersebut pada bagian gigi Anda yang berlubang dan biarkan selama beberapa menit sampai rasa sakit yang Anda rasakan mulai hilang.

5. Menggunakan Teh Celup

Rendam teh celup dalam air hangat lalu peras airnya. Tempelkan teh celup tersebut pada bagian gigi yang berlubang. Teh, khusunya teh hitam dan teh hijau kaya akan tanin yang berfungsi untuk mengurangi pembengkakan karena sakit gigi berlubang dan juga membantu membekukan darah, sehingga rasa sakit akan cepat hilang.

Demikian cara mudah mengatasi sakit gigi berlubang. Semoga artikel ini dapat membantu Anda untuk mengatasi sakit gigi yang saat ini sedang Anda alami. Jangan lupa pergi ke dokter gigi untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut agar sakit gigi yang Anda rasakan tidak menyerang Anda di kemudian hari. Salam sehat!

Top Ad 728x90